Senin, 28 Januari 2013

Jangan Sembarangan Beli Sepatu Olahraga, Ini Kiatnya

Jangan Sembarangan Beli Sepatu Olahraga, Ini Kiatnya
sepatu olahraga
, Ternyata, tidak semua sepatu olahraga bisa dipakai untuk segala jenis olahraga. Pemilihan sepatu yang salah justru bisa mengakibatkan cedera.

Kadang pemandangan ini begitu jamak, seseorang berolahraga menggunakan sneakersatau sepatu casual. Padahal, menurut Brand Manager Adidas Indonesia, Cynthia Rizal, sneakersdirancang bukan untuk berolahraga, melainkan untuk aktivitas ringan saja.

Perusahaan sepatu olahraga menciptakan berbagai jenis sepatu khusus untuk setiap aktivitas olahraga. Misalnya, sepak bola, tenis, futsal, fitnes, atau joging.

Kesalahan memilih jenis sepatu olahraga bisa mengakibatkan ketidaknyamanan, lecet, atau mungkin terkilir. Bukannya memetik manfaat olahraga, malah berakhir di rumah sakit.

Cynthia memberi beberapa masukan sebelum membeli sepatu olahraga. Pertama, belilah sepatu sesuai dengan kebutuhan. Jika ingin fitnes, belilah sepatu fitnes.

Sepatu fitnes berbeda dengan sepatu khusus joging atau futsal. Biasanya sepatu untuk olahraga lebih fleksibel dengan cushionatau bantalan yang empuk.

Kedua, selalu ukur dengan tepat ketika mencoba membeli sepatu. Biasanya setiap toko olahraga selalu menyediakan pengukur kaki. Walau begitu, sebenarnya tidak ada ukuran yang tepat untuk mengetahui jarak ideal sepatu dengan ibu jari kaki, punggung kaki, dan tumit kaki. Pilihan ukuran yang terlalu longgar atau ketat bisa mengakibatkan kaki lecet atau terkilir. “Jadi, belilah sepatu yang menurut Anda paling nyaman,’’ ucap Cynthia.

Pastikan untuk mencoba dulu dengan melakukan sedikit aktivitas, seperti berlari-lari kecil di toko. Ukuran kaki terkadang membesar setelah beraktivitas. Karena itu, Cynthia menyarankan membeli sepatu setelah beraktivit
Read More ->>

Sepuluh Dampak Negatif Main Video Game (3-Habis)

Sepuluh Dampak Negatif Main Video Game (3-Habis)
Anak-anak yang bermain video game.

WASHINGTON -- Selama bertahun-tahun, orangtua sering bertanya-tanya tentang dampak negatif dari video game terhadap kesehatan anak-anak mereka. Orangtua terkadang tak terbiasa dengan hobi anaknya bermain alat elektronik tersebut.

Mereka cenderung percaya bahwa sering bermain video game itu menyebabkan sang anak rusak penglihatannya, kemampuan mentalnya turun, dan karakter si anak akan terpengaruh, khususnya jika sering memainkan adegan kekerasan dalam permainan video game.
Apa saja dampak negatif bermain video game? Ini dia dikutip dari SymptomFind, Jumat (4/1).

8. Perilaku agresif

Video game menjadi ajang melepaskan agresivitas dalam diri seseorang. Bentuknya adalah ambisi menguasai permainan dan memenangkan permainan. Bagi mereka yang sudah kecanduan, sikap agresif yang berlebihan ini pada akhirnya juga tanpa mereka sadari mereka praktekkan dalam kehidupan nyata.

Ini yang menyebabkan seseorang menampilkan pola-pola prilaku agresif yang tak biasa. Misalnya, marah besar jika aktivitas bermain video game mereka diganggu.

9. Gaya hidup buruk

Pecandu video gama akan mencurahkan semua waktunya untuk aktif bermain video game. Dia hanya akan duduk atau berbaring dalam praktik kesehariannya. Kebiasaan makannya juga buruk, dan kebiasaan tidurnya kacau. Ini menyebabkan mereka mudah terkena stroke, penyakit jantung, dan hipertensi.

10. Berbohong

Berbohong adalah salah satu cara pecandu video game untuk menutupi perilaku abnormalnya. Ini adalah salah satu tanda seseorang telah kecanduan penuh oleh video game. Mereka akhirnya berbohong pada dirinya sendiri dan menyangkal bahwa mereka tak memiliki masalah sama sekali.
Read More ->>

Sepuluh Dampak Negatif Main Video Game (2)

Sepuluh Dampak Negatif Main Video Game (2)
Anak-anak yang bermain video game.

WASHINGTON -- Para peneliti masih berdebat tentang efek bermain video game. Khususnya hubungan antara bermain video game, kesehatan, kesejahteraan, dan kecanduan video game.
Kini, kita akan membahas 10 dampak negatif bermain video game. Apa saja dampak negatif bermain video game? Ini dia dikutip dari SymptomFind,

4. Depresi

Meskipun pecandu video game tak menyadari awal dirinya despresi, namun perlahan penyakit ini akan meresap cepat ketika dia merasa diperbudak oleh kecanduannya sendiri. Hanya ketika seseorang berhenti bermain, kemudian berpikir tentang waktu-waktu yang telah dia lewatkan begitu saja, baru orang itu menyesalinya dan berujung pada depresi

5. Stres

Stres dari kecanduan video game biasanya disebabkan oleh sejumlah skenario. Pertama, seseorang menjadi begitu terobsesi dengan video game. Kegagalan mereka memenangkan level-level pada video game menyebabkannya stres berlebihan.

Kedua, seseorang menyadari bahwa hidupnya kacau karena video game. Ini menyebabkan stres juga. Satu-satunya cara orang untuk menghindari tipe stres kedua ini adalah dengan tetap bermain video game dan melupakan waktu.

6. Arthritis dan Carpal Tunnel Syndrome

Kedua penyakit di atas adalah gangguan fisik. Video game bisa menyebabkan masalah pada jempol seseorang di kemudian hari. Tubuhnya juga rentan penyakit osteoarthritis. Sedangkan carpal tunnel syndrome adalah tekanan pada saraf di pergelangan tangan anda.

7. Makan kurang sehat

Ketika pecandu video game terlalu sibuk untuk bermain, maka ia akan jarang mandi, dan jarang tidur. Ini juga berdampak pola makan mereka menjadi tak sehat.

Pecandu video game selanjutnya akan beralih ke makanan cepat saji dan memilih memakan makanan beku dan instan. Mereka justru memperbanyak minuman soda dan minuman energi dengan harapan mereka bisa bermain dalam kondisi prima. Ini menyebabkan pecandu video game mudah terserang obesitas, diabetes, dan kondisi kesehatan serius.
Read More ->>

Sepuluh Dampak Negatif Main Video Game (1)

Sepuluh Dampak Negatif Main Video Game (1)
Anak-anak yang bermain video game.

Kini, kita akan membahas 10 dampak negatif bermain video game.

Selama bertahun-tahun, orangtua sering bertanya-tanya tentang dampak negatif dari video game terhadap kesehatan anak-anak mereka. Orangtua terkadang tak terbiasa dengan hobi anaknya bermain alat elektronik tersebut.

Mereka cenderung percaya bahwa sering bermain video game menyebabkan penglihatan sang anak rusak, kemampuan mentalnya turun, dan karakter si anak akan terpengaruh, khususnya jika sering memainkan adegan kekerasan dalam permainan.
Sebetulnya, apa saja dampak negatif bermain video game? Ini dia dikutip dari SymptomFind, Jumat (4/1).

1. Kurang tidur

Anak sudah menghabiskan sebagian besar waktunya untuk belajar di sekolah dan beraktivitas. Namun, mereka ingin tetap bermain video game. Sehingga, banyak anak  mengorbankan waktu berharga mereka untuk tidur dan menggunakannya untuk bermain video game. Pecandu video game yang kurang tidur maka dapat  membahayakan kesehatannya.

2. Hidup kotor

Ketika  seseorang yang mencandu karena terlibat dalam permainan video game, maka ia mulai mengabaikan segala hal terkait kebersihan pribadi. Seseorang akan malas mandi, sehingga menyebabkannya memiliki  banyak jerawat, hingga penyakit gigi.

3. Isolasi diri

Seseorang yang bermain video game  berlebihan menyebabkan orang itu memilih mengisolasi dirinya dari dunia luar. Ia cenderung mengasingkan diri dari teman dan keluarga. Orang itu lebih asyik dengan permainannya.

Ketidakpedualian seseorang terhadap kebersihan pribadi hanyalah awal perpindahan orang itu dari dunia nyata dan menjauh dari kehidupan sosial. Baginya, interaksi dengan tokoh-tokoh hero video game lebih berarti dibandingkan interaksi dengan siapapun.

Orang yang sudah kecanduan video game mudah mengabaikan pekerjaan, sekolah, teman-teman, dan keluarganya. Ia menolak melakukan aktivitas apapun begitu bangun pagi kecuali bermain video game.
Read More ->>

Yamaha Rilis Dua Varian Baru jupiter MX

JAKARTA--PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memperkenalkan dua model terbaru Jupiter MX The Brave Spirit dan Soul GT Street dengan perubahan minor (facelift) pada sisi desain sekaligus mempertegas kesan balapnya.

"Harganya tetap, model ini hanya sekedar penyegaran saja sekaligus mengawali tahun ini," Wakil Presiden Eksekutif Pemasaran PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti disela acara jumpa media peluncuran New Yamaha Xeon RC di Jakarta pada Rabu (9/1).

Motor Jupiter MX terdiri dari dua tipe yaitu Hand Clutch (yang menggunakan kopling) dan Auto Clutch (tanpa kopling). Jupiter MX Hand Clutch diperkuat empat warna yaitu Fiery Red, Emerald Green, Saphire Blue dan Shadow Black. Tiga warna buat Jupiter MX Auto Clutch yakni Desert Orange, Aurora People dan Winter White.

Spesifikasi mesin Jupiter MX terbaru itu tidak ada yang berubah dari model sebelumnya yaitu mesinnya 4-langkah, 4 valve, SOHC, berpendingin cairan dan berkapasitas 135 cc. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga hingga 12,52 PS di putaran 8.500 rpm, torsi puncaknya mencapai 12,14 Nm di 6.000 rpm.

Soul GT Street pertama kali diperkenalkan di Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2012, model itu memiliki lima warna baru yaitu Dazzling Black, Victorious Red, Cosmic White, Thunder Bolt Blue dan Regal Purple.

Grafis Soul GT Street memiliki body penuh warna-warni dan penambahan stiker dalam jumlah besar hampir di sekujur bodi motor.

Striping itu terletak pada cover body depan, spackboard depan, cover leg shield dan cover body samping. Lampu senjanya (position lamp) berbentuk angel eye (mata malaikat) dengan tambahan grafis. Lampu angel eye itu terinspirasi dari lampu mobil sport khas AS.

Spesifikasi mesin Soul GT Street menggunakan tipe mesin 4-langkah, 2 valve, SOHC, berpendingin kipas dan berkapasitas 113 cc. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga hingga 7,75 PS di putaran 8.500 rpm dengan torsi puncak mencapai 8,5 Nm di 5.000 rpm.
Read More ->>

Kesulitan Keuangan, Persibo Tetap Ikuti Piala AFC

Kesulitan Keuangan, Persibo Tetap Ikuti Piala AFC
Persibo Bojonegoro
BOJONEGORO -- Manajer Persibo Bojonegoro Nur Yahya menyatakan timnya akan tetap berusaha mengikuti Piala AFC 2013 dan kompetisi Indonesian Premier League (IPL) meskipun harus menghadapi kondisi kesulitan keuangan.

"Kami tetap berusaha mengikuti Piala AFC 2013. Tapi, mengenai pendaftaran pemain Persibo yang akan diterjunkan di Piala AFC, saya tidak berani berbicara banyak, khawatir ada yang tersinggung," katanya, Senin (28/1).

Ia mengungkapkan berbagai persiapan menghadapi partai perdana Piala AFC 2013 di Myanmar pada 26 Februari terus dilakukan. Sedangkan di IPL, Persibo akan memulai kompetisi melawan juara bertahan Semen Padang pada partai community shield pada 9 Februari mendatang di Padang.

"Para pemain Persibo terus berlatih, paling tidak ada sekitar 23 pemain yang ikut berlatih baik pemain lokal, juga pemain asing," jelasnya.

Bahkan, ia menambahkan, masih ada tiga pemain asing yang juga akan datang hari ini untuk mengikusi seleksi di skuat Anglingdarma. "Hanya asalnya mana, saya belum tahu. Yang jelas, hari ini ada tiga pemain asing yang datang ke Bojonegoro," tuturnya.

Sebelumnya Humas Persibo Imam Nurcahyo, menjelaskan, permasalahan yang masih menghadang pembentukan Persibo adalah persoalan pendanaan. Ia memperkirakan anggaran yang diterima dari Konsorsium IPL hanya sekitar Rp 4 miliar.

"Kebutuhan anggaran Persibo sebesar Rp 10 miliar, tapi perkiraan kami dari konsorsium hanya Rp 4 miliar," katanya.

Pemecahannya, menurut dia, saham tim Oranye akan dijual sebesar 20 persen. Persibo, kata dia, juga berusaha mengandeng sponsor dari kontraktor minyak yang ada di daerahnya.

"Mengenai kesulitan dana Persibo kami usahakan dengan mengkoordinasikan dengan pemkab," katanya.

Pelatih Persibo Bojonegoro Gusnul Yakin mengeluhkan stok pemain yang tersedia untuk diterjunkan di Piala AFC 2013. "Kualitas para pemain yang ada masih di bawah rata-rata, hanya ada satu pemain asing yang kualitasnya bagus," ujarnya.
Read More ->>

Persiba Kalahkan Arema 1-0

Persiba Kalahkan Arema 1-0
Persiba Balikpapan

BALIKPAPAN -- Persiba Balikpapan mengalahkan Arema Indonesia 1-0 di Stadion Parikesit, Kompleks Pertamina Karang Anyar, Balikpapan, Ahad (27/1). Satu-satunya gol Beruang Madu dicetak Moustapha El Kassa di menit ke-81.

Striker asal Lebanon itu memenangi duel dengan bek Arema Victor Igbonefo sebelum mengirim bola ke gawang dari sisi kanan pertahanan Singo Edan.

Gol itu sontak membuat seisi stadion bergemuruh. Penonton di tribun selatan, di belakang gawang Persiba, bahkan menyalakan sejumlah obor yang memancarkan cahaya merah terang.

Meski hujan lebat mengguyur stadion mulai babak kedua, para supoerter tak henti mengobarkan dukungan untuk Beruang Madu dengan bernyanyi dan membuat sejumlah atraksi diiringi tabuhan genderang. "Akhirnya gol juga," kata Diwantara, fans Persiba dari Kampung Baru, kawasan yang terkenal gudang suporter fanatik Beruang Madu.

El Kassa merayakan golnya secara sederhana, dengan melambai hormat kepada para penonton yang terus mendukungnya sepanjang pertandingan.

"Ya Moustapha menunjukkan kualitasnya. Begitu dapat peluang, ia bisa maksimalkan. Kita lihat sepanjang pertandingan ia selalu ditempel ketat oleh Igbonefo," kata Pelatih Persiba Herry Kiswanto seusai pertandingan.

"Saya bersyukur, dan berterimakasih kepada para pemain yang sudah berjuang pantang menyerah sepanjang pertandingan. Luar biasa mereka hari ini."

Menurut Herry, kunci kemenangan Persiba juga karena Patrice Nzekou dan kawan-kawan bermain penuh disiplin dan terus mempertahankan tekanan kepada tim tamu. Persiba bahkan bermain keras sehingga wasit Dody Setia Purnama terpaksa mengartu kuning Yus Arfandi, Syakir Sulaiman, bahkan Roy yang baru masuk di menit ke-88.

Karena permainan keras itu juga Absor Fauzi mengalami cedera bahu. Namun dalam pertandingan ini pula terlihat Absor semakin padu dengan Precious Emujeraye dan Yus Arfandi menggalang pertahanan Beruang Madu.

Wasit juga memberi kartu kuning kepada kiper Arema Kurnia Meiga yang dianggapnya melancarkan protes berlebihan setelah seorang pemain Arema dijatuhkan di dekat garis pinggir lapangan Singo Edan.

Pertandingan ini juga diwarnai padamnya lampu stadion di menit ke-93, atau menit ke-3 injury time babak kedua. Baru 10 menit kemudian lampu-lampu menyala kembali dan pertandingan dilanjutkan lagi selama 2 menit.

"Itu 'force majeure', kita pahami, tak masalah," kata pelatih Arema Rachmad Darmawan. Ia juga memberi selamat kepada Herry Kiswanto yang kali ini bisa tersenyum semringah.
Read More ->>

Ditolak BEC Tero, Irfan Bachdim Jalani Trial ke Chonburi FC

Ditolak BEC Tero, Irfan Bachdim Jalani Trial ke Chonburi FC
Irfan Bachdim
JAKARTA -- Usai ditolak bermain di klub BEC Tero, penyerang naturalisasi tim nasional (timnas) Indonesia, Irfan Bachdim kini membidik klub Thailand Premier League (TPL), Chonburi FC. Kini Irfan tengah menjalani trial bersama klub tersebut.

Seperti dikutip situs resmi klub, Irfan telah mengikuti latihan bersama dengan runner up TPL sejak sepekan ini. Bahkan, Irfan juga turut bermain saat Chonburi menundukkan tim Divisi I Thailand, Suphanburi dengan skor 4-0 di pertandingan pembuka turnamen Chonburi Invitation Cup di Stadion Chonburi, Kamis (24/1) malam WIB.

"Seandainya dia tampil bagus, bisa saja 'Shark' (julukan Chonburi) berpikir merekrutnya dalam kuota pemain asing sebelum pembukaan Thailand Premier League pada musim depan,'' kata perwakilan Chonburi di situs resminya.

Irfan Bachdim sebelumnya pernah bermain untuk Persema. Namun, terpaksa hengkang lantaran manajemen Persema tidak dapat memenuhi permintaan gajinya.
Read More ->>

Persema Malang Datangkan Striker asal Eropa

Persema Malang Datangkan Striker asal Eropa
Sejumlah pemain Persema Malang bergotong royong memindahkan gawang saat latihan malam di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur, jelang laga Indonesian Premier League (IPL) musim lalu.
MALANG -- Manajemen Persema Malang pada kompetisi Liga Primer Indonesia 2013 hanya akan merekrut dua pemain asing dari kuota yang ditetapkan LPIS sebanyak empat pemain. Asisten Manajer Persema, Dito Arief, mengatakan pada muism kompetisi tahun ini hanya ada dua pemain asing yang direkomendasikan untuk direkrut. Yakni, posisi penyerang (striker) dan pemain belakang (defender).
"Manajemen sudah mulai melakukan pendekatan terhadap dua pemain asing yang direkomendasikan pelatih Slave Radovski, yakni Naum Sekulovski (pemain Persema musim lalu),'' katanya. ''Untuk posisi penyerang, kami akan mendatangkan dari Eropa yakni Girts Karisons dari Latvia.''
Sebelumnya manajemen Persema berencana hanya akan memaksimalkan pemain lokal dan tidak diperkuat pemain asing pada kompetisi musim 2013. Karena, pemain asing yang memperkuat tim musim 2011-2012 dicoret semua yakni Emile Betrand Mbamba, Ngon Mamoun, Naum Sekulovski serta Deniss Kacanovs.
Hanya saja, kata Dito, pihaknya berharap gaji pemain asing itu nantinya tidak terlalu tinggi, yakni tidak lebih dari Rp 480 juta selama satu musim atau sekitar Rp 30 juta sampai Rp 40 juta per bulan.
Ia mengakui kebijakan tersebut dilakukan untuk penghematan. Selain itu, PT LPIS memberikan batasan maksimal 60 persen anggaran klub untuk kontrak pemain.
Manajemen juga akan lebih banyak memaksimalkan pemain lokal usia muda yang direkrut dari klub-klub binaan PSSI Kota Malang.
Read More ->>

Irfan Bachdim Resmi Pindah ke Liga Thailand

Irfan Bachdim Resmi Pindah ke Liga Thailand
Irfan Bachdim diperkenalkan di Chonburi FC.

 JAKARTA -- Irfan Bachdim akhirnya resmi pindah ke klub Thailand. Hal tersebut setelah pemain timnas Indonesia itu menandatangani kontrak selama satu tahun dengan klub Thailand Premier League (TPL), Chonburi FC, Sabtu (26/1).

Seperti dilansir dari situs resmi Chonburi, Irfan menjadi pemain asing terakhir yang bergabung dengan berjuluk The Shark itu. Manajemen klub yang musim lalu finis di peringkat kedua TPL itu kini hanya menunggu penyelesaian international transfer certificate (ITC).

Di Chonburi, mantan pemain Persema Malang itu akan memakai jersey 20, nomor yang dipakai pemain berdarah Belanda ini ketika melakoni pertandingan di turnamen Chonburi Invitation Cup.
“Irfan sudah memperlihatkan permainan bagus, dan cocok dengan gaya sepakbola di Thailand. Dia telah memperlihatkan potensinya selama satu pekan terakhir. Chonburi FC berharap kehadiran Irfan bisa meningkatkan performa tim di musim nanti,” demikian ujar pernyataan Chonburi.
Sebelum melakoni uji coba di Chonburi, Irfan terlebih dahulu melamar ke Bec Tero, klub yang musim lalu finis di urutan ketiga TPL. Namun di klub tersebut, pemain berusia 24 tahun itu ditolak.
Read More ->>

Persema Incar Kiper Berdarah Eropa

Persema Incar Kiper Berdarah Eropa
Deniss Romanovs (kiri)
MALANG -- Manajemen dan pelatih Persema membidik kiper eks Arema Liga Primer Indonesia (LPI), Deniss Romanovs, untuk memperkuat skuat mereka pada musim kompetisi 2013. Asisten Manajer Persema, Dito Arief, mengakui pihaknya saat ini memang sedang melakukan penjajakan. Mereka sedang mendekati kiper asal Latvia yang musim lalu memperkuat Arema LPI tersebut.
"Kami berupaya untuk memboyong Deniss pada musim ini. Namun, kalau dia minta gaji tinggi, tentu manajemen juga tidak berani karena saat ini kami melakukan penghematan anggaran," tegas Dito.
Jika gagal merekrut Deniss, manajemen akan memaksimalkan kiper yang ada. Meski, pengalaman dan kemampuan kiper pelapis masih jauh di bawah Sukasto Effendi yang musim ini juga hijrah ke Arema LPI.
Manajemen dan pelatih Persema Slave Radovski akan menemui hambatan untuk memboyong Deniss Romanovs. Karena klub lamanya, Arema LPI, juga masih terus berupaya untuk memboyong kembali kiper asal Latvia tersebut.
Persema tetap memiliki peluang karena Deniss memiliki kedekatan dengan pelatih Radovski. Deniss sebelumnya kiper Cenderawasih Papua dimana Radovski kala itu menjadi asisten pelatih klub tersebut.
"Kami masih optimistis bisa memboyong Deniss Romanovs ke markas Persema,'' kata Dito. ''Sebab, status Deniss saat ini masih bebas. Kami berharap Deniss mau bergabung dan memperkuat Persema musim ini.''
Read More ->>

Uji Coba Batal karena Tiket Pesawat, PSSI Dihujat

Uji Coba Batal karena Tiket Pesawat, PSSI Dihujat
Timnas Indonesia yang dipersiapkan untuk Pra-Piala Asia 2015.
JAKARTA - Pengamat sepak bola, Anton Sanjoyo mengkritik pedas batalnya laga uji coba timnas Indonesia melawan Yordania. Menurutnya, hal tersebut disebabkan karena buruknya manajemen timnas.

Anton mengatakan, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tidak pernah becus menunjuk seseorang untuk mengisi posisi sebagai manajer.  Sejauh ini, tambahnya, jabatan tersebut dipegang orang yang masih diragukan kredibilitasnya di bidang sepak bola.

"PSSI selalu mengulang kesalahan yang sama dan tidak pernah belajar terkait penunjukkan manajer timnas," kata Anton saat dihubungi Republika, Senin (28/1).

Wartawan senior ini meragukan sosok Manajer timnas Mesak Manibor yang juga Bupati Kabupaten Sarmi, Papua. Baginya, batalnya laga uji coba yang disebabkan karena tidak mendapat tiket pesawat menjadi bukti bahwa  Mesak tidak kapabel mengurus timnas.

"Pesan tiket pesawat saja tidak mampu, bagaimana mau mengurus urusan lainnya," kata Anton.

Menurut Anton, mengurus tiket pesawat bukanlah pekerjaan sulit. Apalagi, wacana uji coba timnas lawan Yordania sudah dijadwalkan sejak awal bulan.

Batalnya uji coba semakin menambah citra sepak bola Indonesia di mata dunia, khususnya Yordania. Terlebih, timnas tidak bisa berangkat karena permasalahan non teknis yang sangat sepele.
"Apalagi untuk mengendalikan urusan lain timnas yang sejatinya membawa nama negara. Ini sangat memalukan," tuturnya.

Anton mengatakan, bukan kali pertama manajer timnas dijabat orang yang tidak kapabel. Manajer timnas sebelumnyaseperti Habil Marati dan Ramadhan Pohan disebutnya hanya seorang politikus sehingga tidak memiliki kapabilitas dalam sepak bola.
Read More ->>

Timnas Batal Uji Coba Lawan Yordania

Timnas Batal Uji Coba Lawan Yordania
Pelatih Timnas Nil Maizar memberikan pengarahan kepada pemain dalam sesi latihan. (ilustrasi)

JAKARTA -- Tim nasional Indonesia dipastikan batal melakoni laga uji coba melawan Yordania. Skuat asuhan Nil Maizar harus mengurungkan niatnya karena manajemen timnas tidak mendapatkan tiket penerbangan.
"Uji coba lawan Yordania dipastikan batal. Kami tidak mendapatkan tiket pesawat hingga siang ini," kata Manajer Timnas Indonesia, Mesak Manibor, ketika dihubungi Republika, Senin (28/1).
Pria yang juga menjabat Bupati Kabupaten Sarmi, Papua, itu mengungkapkan batalnya uji coba ini bukan semata-mata kesalahan manajeman. Dia mengakui manajemen telah memesan tiket pesawat dari jauh-jauh hari. Namun, ada kesalahan teknis dari agen pemesanan tiket pesawat.
"Kami sudah pesan sejak lama. Tapi, hingga kini tidak ada kepastian," kata Mesak.
Sejatinya, timnas dijadwalkan berangkat ke Amman untuk melawan Yordania pada Senin (28/1). Uji coba yang sebelumnya dijadwalkan pada Kamis (31/1) itu menjadi persiapan terakhir timnas sebelum melakoni laga perdana Pra-Piala Asia 2015 melawan Irak pada Rabu (6/2).
Read More ->>

Klasemen Liga Jerman: Bayern Muenchen Terus Melenggang

Klasemen Liga Jerman: Bayern Muenchen Terus Melenggang
Mario Mandzukic (dua kiri), pemain Bayern Muenchen asal Kroasia, melakukan selebrasi bersama rekan setim usai menjebol jala VfB Stuttgart di laga Liga Jerman di Stuttgart, Jerman, Ahad (27/1).
BERLIN -- Bayern Muenchen terus melenggang memimpin klasemen Bundesliga. Muenchen berhasil menambah tiga angka dengan membawa pulang kemenangan 2-0 dari kandang Vfb Stuttagart.
Dua gol kemenangan Bayern Muenchen dipersembahkan oleh Mario Mandzukic pada menit 50 dan Thomas Mueller menit 72.
Kemenangan ini mengokohkan posisi Bayern Muenchen di puncak klasemen Liga Jerman dengan 48 poin. Apalagi rival terdekatnya, Bayer Leverkusen, sehari sebelumnya hanya mampu menambahkan satu angka. Bayer Leverkusen ditahan imbang tanpa gol oleh tuan rumah Freiburg.
Berikut ini ringkasan pertandingan kompetisi Liga Jerman (Bundesliga) yang berlangsung Ahad malam waktu setempat.
Pertandingan Liga Jerman (Ahad, 27/1)VfB Stuttgart 0-2 Bayern Muenchen
Hamburg SV 3-2 Werder Bremen

Klasemen Liga Jerman

1 Bayern Muenchen 19 15 3 1 48 7 48
2 Bayer Leverkusen 19 11 4 4 36 23 37
3 Borussia Dortmund 19 10 6 3 43 20 36
4 Eintracht Frankfurt 19 10 3 6 36 31 33
5 Mainz 19 9 3 7 27 21 30
6 Schalke 04 19 8 5 6 32 29 29
7 Borussia Moenchengladbach 19 7 8 4 27 27 29
8 Freiburg 19 7 7 5 24 18 28
9 Hamburg SV 19 8 4 7 22 24 28
10 Hanover 96 19 8 2 9 38 37 26
11 VfB Stuttgart 19 7 4 8 21 32 25
12 Werder Bremen 19 6 4 9 30 37 22
13 VfL Wolfsburg 19 6 4 9 20 29 22
14 Fortuna Duesseldorf 19 5 6 8 23 27 21
15 Nuremberg 19 5 6 8 18 26 21
16 FC Augsburg 19 2 7 10 15 31 13
17 Hoffenheim 19 3 4 12 24 43 13
18 Greuther Fuerth 19 1 6 12 11 33 9
Read More ->>

Klasemen Liga Prancis: PSG-Lyon Saling Pepet-pepetan

Klasemen Liga Prancis: PSG-Lyon Saling Pepet-pepetan
Paris Saint Germain
PARIS -- Paris Saint Germain dan Olympique Lyon saling pepet-pepetan dalam memuncaki klasemen Ligue 1 Prancis. Setelah sempat disingkirkan Lyon, PSG kembali merebut puncak klasemen dengan keunggulan selisih gol. PSG berhasil meraih angka penuh usai menang tipis 1-0 dari menjamu Lille. Tambahan tiga angka membawa PSG kembali ke puncak klasemen dengan 45 poin.
Pada Jumat lalu, PSG turun ke posisi kedua klasemen setelah digeser Lyon yang berhasil menambah tiga angka dengan menekuk Valenciennes 2-0.
PSG dan Lyon kini pepet-pepetan dengan sama-sama mengoleksi 45 poin. Lyon hanya kalah selisih gol dari PSG.
Berikut ini hasil dan klasemen sementara kompetisi Liga Prancis (Ligue 1) hingga pertandingan yang berlangsung Ahad malam waktu setempat.
Pertandingan Liga Prancis (Ahad, 27/1)Nice 0-1 Girondins Bordeaux
Paris St Germain 1-0 Lille
St Etienne 3-0 Bastia
Klasemen Liga Prancis
1 Paris St Germain 22 13 6 3 38 12 45
2 Olympique Lyon 22 13 6 3 37 18 45
3 Olympique Marseille 22 13 3 6 30 27 42
4 Stade Rennes 22 11 3 8 33 28 36
5 Girondins Bordeaux 22 8 11 3 24 15 35
6 Nice 22 9 8 5 33 27 35
7 St Etienne 22 9 7 6 30 16 34
8 FC Lorient 22 9 7 6 36 35 34
9 Montpellier HSC 22 9 5 8 35 27 32
10 Toulouse 22 8 7 7 30 24 31
11 Lille 22 7 9 6 26 23 30
12 Valenciennes 22 8 6 8 32 32 30
13 Bastia 22 7 4 11 28 47 25
14 Stade Brest 22 7 3 12 23 31 24
15 Ajaccio 22 5 9 8 23 31 22
16 Sochaux 22 6 4 12 21 32 22
17 Evian Thonon Gaillard FC 22 5 6 11 23 35 21
18 Stade de Reims 22 4 8 10 18 24 20
19 ES Troyes AC 22 3 7 12 25 43 16
20 AS Nancy 22 2 9 11 20 38 15
Read More ->>

Santos Siapkan Kontrak Baru untuk Neymar

Santos Siapkan Kontrak Baru untuk Neymar
Neymar

SANTOS -- Presiden Santos Luis Alvaro menyatakan bahwa manajemen klub sedang mempersiapkan tawaran kontrak baru untuk bintang mudanya, Neymar. "Kami sudah berbicara tentang kesempatan untuk mendapatkan kontrak baru baginya. (dan) itu adalah mimpi saya untuk menjaga dia di sini," kata Alvaro seperti dilansir Sportsmole.

Pemain internasional Brasil tersebut sepanjang musim ini memang telah banyak dikaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa, termasuk raksasa La Liga, Barcelona. Kendati demikian, Alvaro mengaku yakin bahwa tawarannya nanti mampu membuat Neymar tetap bertahan. "Saya juga berpikir dia senang dengan gaji yang besar di sini," tambah Alvaro. Kontrak Neymar di Santos masih tersaji hingga satu setengah tahun mendatang.

Neymar, striker 20 tahun tersebut baru-baru ini kembali untuk memperkuat Brasil saat menghadapi Inggris pada ajang persahabatan ulang tahun FA, di Wembley, 6 Februari mendatang
Read More ->>

Kiper PSG Pecahkan Rekor

Kiper PSG Pecahkan Rekor
Salvatore Sirigu
PARIS -- Paris Saint-Germain meraih dua pencapaian pada lanjutan Ligue 1 Prancis akhir pekan lalu. Selain berhasil memuncaki klasemen sementara setelah mengalahkan Lille 1-0, kiper Les Parisiens, Salvatore Sirigu, juga memecahkan rekor tak kebobolan dalam tujuh pertandingan.

Kiper Italia itu mematahkan rekor kiper PSG di akhir 90-an Bernard Lama setelah mencatatkan rekor tak kebobolan selama 697 menit.

Pada pertandingan itu, Lille tidak beruntung ketika gol mereka dianulir wasit dan peluang lainnya menerpa tiang gawang, sedangkan PSG berhasil mencetak gol lewat bunuh diri pemain belakang Les Dogues, Aurelien Chedjou.

Gol yang memecah kebuntuan skuat Carlo Ancelotti itu terjadi pada menit ke-68 saat penjaga gawang Steve Elana membiarkan bola kiriman Ezequiel Lavezzi lewat di celah tangannya dan Chedjou memasukkan ke dalam gawang menggunakan dadanya.

Lille melakukan tekanan dan bola permainan mereka masuk ke dalam gawang lawan, tetapi gol menit ke-34 yang dibuat Nolan Roux dianulir wasit karena sang striker terjebak offside.

Kemenangan tersebut membuat PSG menyalip Lyon di urutan pertama klasemen sementara Ligue 1. Baik PSG maupun Les Gones sama-sama memiliki nilai 45, namun Les Parisiens unggul selisih gol.
Read More ->>

Adan Sudah Siap Singkirkan Casillas

Adan Sudah Siap Singkirkan Casillas
Antonio Adan (kiri)
MADRID -- Antonio Adan menyatakan dirinya kini sudah siap menyingkirkan Iker Casillas sebagai kiper utama Real Madrid. Adan semalam kembali dipercayakan turun saat Real Madrid menggilas Getafe 4-0 di laga La Liga Spanyol. Seperti dikutip Tribalfootball, Adan menyatakan dirinya sudah siap melangkah menggantikan Casillas. Apalagi, Casillas kini terpaksa absen tiga bulan karena mengalami cedera patah tulang jari tangan.
''Jika saya berada dalam skuad dan memainkan pertandingan, itu berarti karena pelatih berpikir saya sudah siap,'' kata Adan. ''Sekarang kami harus terus berlatih keras dan siap menyambut pertandingan berikutnya.''
Read More ->>

Klasemen La Liga: Madrid Dekati Atletico Madrid

Klasemen La Liga: Madrid Dekati Atletico Madrid
Cristiano Ronaldo (tiga kiri), winger Real Madrid, mendapat pelukan selamat rekan setimnya usai mencetak gol saat menghadapi Getafe di Santiago Bernabeu, Madrid, Ahad (27/1).

MADRID -- Real Madrid memang sulit mengejar Barcelona yang masih kokoh memuncaki klasemen La Liga Spanyol. Tapi, Madrid mulai mendekati peringkat kedua klasemen yang kini ditempati oleh Atletico Madrid.
Barcelona berhasil meraih poin penuh dari menjamu Osasuna. Striker bintang Lionel Messi menyumbang empat gol atas kemenangan Barcelona 5-1 atas Osasuna.
Cristiano Ronaldo, rival berat Messi, juga panen gol dengan mencetak hattrick saat Real Madrid melumat Getafe 4-0.
Kemenangan tersebut sekaligus mendekatkan posisi Madrid tiga poin dari Atletico Madrid. Karena, Atletico Madrid malam itu gagal meraih poin setelah kalah 0-3 dari tuan rumah Athletic Bilbao.
Atletico Madrid masih menempati posisi kedua klasemen dengan 47 poin atau terpaut empat poin di atas Real Madrid. Sementara, Barcelona memimpin klasemen dengan 58 poin.
Berikut ini ringkasan pertandingan kompetisi sepak bola Liga Spanyol (La Liga) yang berlangsung Minggu (27/1) malam waktu setempat.
Pertandingan La Liga Spanyol (Ahad, 27/1)Real Mallorca 2-3 Malaga
Athletic Bilbao 3-0 Atletico Madrid
Barcelona 5-1 Osasuna
Rayo Vallecano 3-0 Real Betis
Real Madrid 4-0 Getafe
Klasemen La Liga1 Barcelona 21 19 1 1 71 24 58
2 Atletico Madrid 21 15 2 4 42 21 47
3 Real Madrid 21 13 4 4 54 20 43
4 Malaga 21 10 5 6 33 19 35
5 Real Betis 21 11 2 8 31 33 35
6 Rayo Vallecano 21 11 1 9 30 36 34
7 Valencia 21 10 3 8 30 34 33
8 Levante 21 10 3 8 26 30 33
9 Real Sociedad 21 8 6 7 32 28 30
10 Real Valladolid 21 8 4 9 30 27 28
11 Getafe 21 7 5 9 25 35 26
12 Athletic Bilbao 21 7 4 10 27 40 25
13 Sevilla 20 6 5 9 24 29 23
14 Real Zaragoza 21 7 2 12 21 30 23
15 Espanyol 21 5 7 9 23 32 22
16 Celta Vigo 21 5 5 11 21 26 20
17 Granada CF 20 5 5 10 18 29 20
18 Osasuna 21 4 6 11 17 26 18
19 Real Mallorca 21 4 5 12 22 39 17
20 Deportivo Coruna 21 3 7 11 26 45 16
Topskor La Liga
33 Lionel Messi (Barcelona)
21 Cristiano Ronaldo (Real Madrid)
18 Radamel Falcao (Atletico Madrid)
12 Aduriz (Athletic Bilbao)
Ruben Castro (Real Betis)
11 Roberto Soldado (Valencia)
10 Piti (Rayo Vallecano)
9 Oscar (Real Valladolid)
8 Iago Aspas (Celta Vigo)
Riki (Deportivo Coruna)
Gonzalo Higuain (Real Madrid)
Carlos Vela (Real Sociedad)
Helder Postiga (Real Zaragoza)
Alvaro Negredo (Sevilla)
7 Tomer Hemed (Real Mallorca)
Victor (Real Mallorca)
6 Pizzi (Deportivo Coruna)
Cesc Fabregas (Barcelona)
Obafemi Martins (Levante)
Javier Saviola (Malaga)
Leonardo Carrilho Baptistao (Rayo Vallecano)
Joan Verdu (Espanyol)
Jorge Molina (Real Betis)
Manucho (Real Valladolid)

Read More ->>

Wajah Baru Ducati Desmosedici GP13



Wajah Baru Ducati Desmosedici GP13

Akhirnya Ducati Desmosedici GP13 yang akan digunakan oleh Nicky Hayden bersama dengan pendatang baru, Andre Dovizioso diresmikan pada Selasa, 15 Januari malam dalam acara The Annual Ducati/Ferrari Wrooom Press Ski Metting di Madonna Campiglio, Italia.
Andrea Dovizioso dan Nicky Hayden, The Ducati Team - Photo : MotoGPmotogp, motogp 2013, rider motogp, pembalap motogp, pembalap ducati team, pembalap pramac ducati, ducati team, pramac ducati, ducati desmosedici gp13, andrea dovizioso, andrea iannone, nicky hayden, ben spies
Untuk Desmosedici GP13 kali ini menampilkan dua warna utama dari Ducati, merah dan putih. Menghilangkan warna hijau yang sempat melekat pada Desmosedici tahun lalu.

Tak hanya penampilannya yang berubah, spesifikasi dari mesin GP13 terus dites hingga akhir pra musim pengujian. Namun, sampai saat ini Ducati telah menunjukkan banyak perbaikan.
Andrea Dovizioso dan Nicky Hayden, The Ducati Team - Photo : MotoGPmotogp, motogp 2013, rider motogp, pembalap motogp, pembalap ducati team, pembalap pramac ducati, ducati team, pramac ducati, ducati desmosedici gp13, andrea dovizioso, andrea iannone, nicky hayden, ben spies
Sementara telah siap kubu Ducati Team bersama Hayden dan Dovizioso yang menjadi ujung tombak, hadir pula dua pembalap yang akan memperkuat tim satelit Pramac Ducati, Ben Spies dan pembalap rookie asal Italia, Andrea Ianonne. Kehadiran Spies dan Iannone di Wroom juga meluncurkan Desmosedici Gp13 yang akan ditungganginya pada musim MotoGp 2013 bersama Pramac Racing Team.
Andrea Iannone dan Ben Spies, Pramac Racing Team - Photo : MotoGPmotogp, motogp 2013, rider motogp, pembalap motogp, pembalap ducati team, pembalap pramac ducati, ducati team, pramac ducati, ducati desmosedici gp13, andrea dovizioso, andrea iannone, nicky hayden, ben spies
Read More ->>

Messi Cetak Quattrick plus Dua Rekor

Messi Cetak Quattrick plus Dua Rekor
Striker Barcelona, Lionel Messi (kanan), melepaskan tembakan saat menjebol jala Osasuna di laga La Liga Spanyol di Camp Nou, Barcelona, Ahad (27/1).

BARCELONA -- Striker bintang Barcelona, Lionel Messi, menorehkan dua rekor sekaligus saat mencetak quattrick dalam laga La Liga Spanyol semalam. Empat gol Messi mengantarkan tuan rumah Barcelona menghancurkan Osasuna 5-1.
Berkat empat gol itu, Messi berhasil menorehkan dua rekor sekaligus dalam sejarah Liga Spanyol. Dilansir Infostrada Live, tambahan empat gol itu mengantarkan Messi menorehkan rekor pemain pertama yang mencetak gol dalam sebelas pertandingan secara beruntun.
Pemain berjuluk La Pulga itu berhasil memecahkan rekor Mariano Martin dan Ronaldo Luiz Nazario De Lima yang mencetak gol dalam sepuluh laga beruntun La Liga. Ronaldo mencetak 12 gol pada musim 1996/1997, Martin mencetak 18 gol antara musim 1942/1943 dan 1943/1944.
Selain itu, torehan empat golnya membawa Messi menorehkan rekor sebagai pemain termuda yang mencetak lebih dari 200 gol di La Liga. Messi (25) sudah mencetak 202 gol dari 235 penampilan di La Liga. Penyerang asal Argentina itu dapat mencetak 0,85 gol per pertandingan.
Read More ->>

Shakira-Gerard Bawa Milan Pulang

Shakira-Gerard Bawa Milan Pulang
Gerard Pique-Shakira

BARCELONA -- Gerard Pique dan Shakira Mebarak sudah diperbolehkan membawa putra pertama mereka, Milan Pique Mebarak, kembali ke rumah. Kebahagiaan tampak menghiasi wajah keduanya saat meninggalkan rumah sakit pada Ahad lalu.

Seperti dilansir dalam laman Daily Mail, Senin (28/1), Milan tidak berada dalam gendongan Shakira. Pasangan ini memutuskan membawa pulang Milan secara terpisah bersama dengan perawatnya. Alasannya karena Pique dan Shakira masih enggan menunjukkan Milan ke hadapan publik secara langsung.

Orang tua Shakira, Nidia Ripoll dan William Mebarak, sebelumnya tampak mengunjungi cucu mereka di rumah sakit. Nidia mengatakan Shakira sangat terharu dan tak berhenti menangis ketika putranya lahir.

Nama Milan dalam bahasa Slavia berarti penuh kasih sayang dan ramah. Dalam bahasa Romawi kuno, Milan memiliki arti penuh semangat dan bersungguh-sungguh. Sedangkan, dalam bahasa Sansekerta, Milan berarti pemers
Read More ->>

Abramovich Ingin Drogba Kembali ke Chelsea

Abramovich Ingin Drogba Kembali ke Chelsea
Fernando Torres dan Didier Drogba
LONDON -- Taipan Rusia pemilik Chelsea, Roman Abramovich, melakukan gebarkan sensasional. Abramovich ingin membawa striker Didier Drogba kembali ke Stamford Bridge. Harian The Sun menyebutkan Abramovich terpaksa menanggung malu dengan memanggil kembali Drogba. Karena, dia sebelumnya yang mendepak pahlawan Chelsea itu.
Drogba (34) ditawari kontrak sebagai pemain pinjaman dengan durasi enam bulan. Striker asal Pantai Gading itu memiliki opsi perpanjangan kontrak satu musim.
Abramovich kabarnya terpaksa menarik kembali Drogba karena putus asa dengan Fernando Torres. 'Si Anak Emas' yang diboyong dengan nilai transfer 50 juta poundsterling itu gagal memperlihatkan penampilan terbaiknya.
Meskipun demikian, Abramovich terpaksa gigit jari karena Dro
Read More ->>

Redknapp: Park Ji Sung Krisis Percaya Diri

Redknapp: Park Ji Sung Krisis Percaya Diri
Park ji sung
LONDON -- Manajer Queens Park Rangers, Harry Redknapp, mengatakan gelandang Park Ji-Sung mengalami krisis percaya diri.
Mantan pemain Manchester United itu kemungkinan krisis percaya diri lantaran mendapatkan sejumlah kritikan. Fans Queens Park Rangers mengkritik penampilan Ji Sung yang dinilai kurang optimal.
''Dia agak kurang percaya diri,'' kata Redknapp seperti dikutip Tribalfootball. ''Dia harus membangkitkan sendiri kepercayaan dirinya.''
Tekanan semakin besar karena QPR kini sedang berjuang keras keluar dari zona degradasi. QPR terpuruk di posisi buncik klasemen dengan 15 poin. Mereka hanya menorehkan dua kemenangan dari 23 pertandingan.
Read More ->>

Pemain Arsenal Hafal 19 Juz

Pemain Arsenal Hafal 19 Juz
Gelandang Arsenal, Abou Diaby menunjukkan jersey Arsenal miliknya untuk dilelang dalam acara malam amal untuk Muslim Rohingya, yang digelar London Muslim Center.

KUALA LUMPUR -- Setelah dipublikasikan Republika akhir tahun lalu, gelandang Arsenal Abou Diaby mendapat sorotan media Malaysia. Dilansir laman Bharian, Senin (28/1), media negeri jiran itu mengangkat judul 'Abou Diaby hafaz 19 juzuk al-Quran'.

Dalam artikel tersebut, Diaby disebutkan aktif dalam kegiatan kebajikan dan seorang penganut Islam yang taat beribadah. Selain suka sepak bola yang menjadi kerjaannya, dia dikenal sebagai seorang yang mempunyai minat besar dalam menghafal Alquran.

Salah seorang tenaga pengajar di Ebrahim College di London tempat Diaby belajar, Mufti Muhammad, dalam akun twitternya @Mufti–Muhammad mengesahkan bahwa Diaby sudah hafal 19 juzuk Alquran. “Mengadakan perbincangan dengan pemain bola sepak Arsenal Abou Diaby di Ebrahim College malam ini, yang sudah menghafaz 19 ajza (juzuk) al-Quran,” kata beliau dalam pesannya di akun twitter.

Bagi Diaby, mengunjungi Ebrahim College adalah perkara biasa baginya. Penggawa Timnas Prancis itu mengaku merasa tenang setiap kali bersama kelompok masyarakat Islam. Selain menjadi penyumbang untuk pembangunan institut keagamaan ternama itu, Diaby turut membantu mendidik dan membimbing saudara baru yang mempelajari Islam secara lebih mendalam.

Diaby turut bergiat aktif dalam pelbagai kegiatan sosial untuk membantu etnik Rohingya yang menjadi korban penindasan dan kekejaman junta militer Myanmar. “Adalah menjadi tanggungjawab saya sebagai seorang Muslim untuk membantu saudara saya yang hidup di bawah penindasan,” katanya seperti dikutip laman Forum Islam Eropa.
Read More ->>

Agar Motor Tetap Kinclong, Simak Dulu Tipsnya

Agar Motor Tetap Kinclong, Simak Dulu Tipsnya
Sepeda motor baru


Menurut para pengelola bengkel motor,  ada beberapa faktor penyebab pudarnya warna cat motor, antara terkena langsung sinar matahari dan seringnya menggunakan sabun berdeterjen ketika mencuci. Sinar matahari yang langsung mengenai motor akan mempercepat kerusakan warna bodi, sehingg terlihat kusam. Sementar deterjen (sabun colek atau sabun cuci)  mengandung bahan kimia yang dapat mempercepat kerusakan cat mator.

Kedua faktor penyebab kerusakan warna cat tersebut perlu dihindari agar penampilan motor kita senantiasa terlihat bersih, licin, dan  prima. Berikut beberapa cara (tips) yang perlu kita perhatikan  dalam merawat warna cat motor.

* Hindari parkir di bawah terik matahari
Sebaiknya kita memarkir motor di dalam ruangan, atau kalau terpaksa harus parkir di ruang terbuka, kita memilih tempat yang ada atapnya  agar sinar matahari tidak langsung mengenai motor. Juga perlu dihindari dari angin. Sebab debu yang bercampur panas terik matahari dapat mempercepat kerusakan lapisan pelindung cat/airbrush motor, sehingga warna menjadi kusam.

* Jangan mencuci motor dengan sabun.
Sabun colek mengandung zat kimia  yang mempunyai sifat kasar yang dapat menggores cat di permukaan bodi dan merusak cat motor. Gunakan shampo  khusus untuk mencuci motor. Shampo khusus motor mudah didapat di super market dengan harga yang relatif terjangkau. Saat mencuci motor gunakan spons lembut atau lap chamois agar terhindar dari ancaman goresan.

* Hindari air hujan
Air dengan tingkat keasaman tinggi dapat merusak warna cat motor. Air hujan mengandung tingkat keasaman yang tergolong tinggi, sehingga akan dapat mempercepat proses memudaran warna cat. Bahkan, air hujan juga bisa mempercepat proses korosi pada bagian logam, seperti  pada mesin.

Apabila terlanjut kena air hujan, sebaiknya kita cepat-cepat mencucinya dengan air bersih agar warna cat motor tetap terjaga dan awet.

* Hindari air garam
Selain air hujan, kita juga perlu menghindari motor dari air laut. Sebab air laut dapat merusak warna cat serta mengakibatkan bagian bodi motor terkena karat.

* Jangan terlalu sering menggunakan zat kimia
Selama ini kita sering menggunakan cairan zat kimia untuk mempercantik bodi motor. Hal ini memang cara mudah untuk mendapatkan kualitas penampilan yang lebih prima. Namun, ada baiknya kita jangan terlalu sering menggunakannnya karena secara perlahan bisa merusak warna cat. Cairan untuk mengilapkan warna tersebut akan mengikis lapisan cat bodi motor, sehingga warna akan menjadi kusam dan cat menjadi pudar.

Namun, hal yang tidak kalah pentingnya adalah dengan membawa motor ke bengkel peratawan (shop). Di sini kotoran-kotoran yang telah lama menempel di bodi motor, seperti bekas aspal dan kotoran yang mengeras bisa dibersihkan serta melakukan polishing yang bertujuan menghidupkan kembali warna cat.
Jangan hanya bisa membeli dan memakai, tapi juga harus pintar merawat agar kualitasnya tetap terjaga selamanya. Seruan ini bisa juga dilamatkan kepada kita yang mempunyai sepeda motor. Selama ini dalam merawat motor kita mungkin lebih fokus pada bagian mesin saja, karena memang merupakan hal paling pokok dalam sebuah kendaraan. Namun, mulai sekarang tidak ada salahnya kita meningkatkan perawatan dengan cara menjaga kualitas warna cat agar motor selalu terlihat baru dan bersih (kinclong) sepanjang masa.
Read More ->>

Presdir BMW Dilaporkan ke Mabes Polri

Presdir BMW Dilaporkan ke Mabes Polri
BMW
JAKARTA -- Ekonom Iswahyudi Ashari melaporkan President Director PT BMW Indonesia, Ramesh Divyanathan, ke Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri. Divyanathan yang berkewarganegaraan Singapura itu dilaporkan melakukan tindak penipuan dan pencemaran nama baik. Iswahyudi merasa tidak terima karena mobil BMW dengan seri Z-4 yang dimilikinya itu mengalami kerusakan mesin yang dikanibal.

"Saya tidak terima dengan perlakuan seperti itu, karena ini harus tanggung jawab dari pihaknya. Saya mintakan ganti unit tapi sampai saat ini mobil tersebut belum diganti unit, malah saya diberikan mobil yang sama dengan kondisi yang lebih parah lagi seri tujuh, tapi drop engine yang sama juga," ujar Iswahyudi saat dijumpai di Bareskrim Mabes Polri, Senin (23/04).

Iswahyudi sangat kecewa, mobil yang dibelinya tahun 2009 seharga 1,6 miliar itu dan baru mencapai 10 ribu equivalent lebih itu malah seringkali membuatnya harus bersusah payah memperbaiki. Iswahyudi pun semakin kesal ketika ia malah dituduh ingin membakar showroom BMW.

"Pelanggaran nama baik saya, dia bilang saya mau bakar show room. Kalau secara imaterial sudah sangat dirugikan, saya di jalanan problem mobil mogok. Imaterial yang saya tanggung itu banyak," Keluhnya. Dikatakannya, ia memiliki bukti-bukti dokumen lengkap atas laporannya terhadap pihak BMW tersebut. Iswahyudi pun mengutarakan niatnya untuk melapor ke YLKI, setelah melapor ke Bareskrim Mabes Polri.
Read More ->>

Dua Varian BMW 'Rasa' Lokal Siap Dirilis

Dua Varian BMW 'Rasa' Lokal Siap Dirilis
Penampakan BMW 320i Sport.
JAKARTA – BMW Group Indonesia akhirnya merilis BMW Seri 3 Generasi Keenam yang dirakit di dalam negeri. Varian BMW 328i dan 320i siap meluncur bersama pecinta merek premium ini.

BMW Seri 3 terbaru diperkenalkan di Indonesia pada bulan Juni 2012 dan merupakan model keempat yang dirakit pabrik Gaya Motor, Jakarta Utara.

Head of CKD, Quality and Production BMW Group, Klaus Meissner, datang langsung dari Jerman untuk menyaksikan kehadiran seri 3 terbaru ini.

Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan, mengatakan BMW Group Indonesia telah meningkatkan kegiatan produksinya sejak tahun 2011. Total nilai investasi sejak tahun 2011 sebesar Rp 100 miliar untuk merakit empat model terbarunya.

Sebagai produsen mobil mewah paling sukses di dunia, BMW menegaskan pentingnya posisi Indonesia saat ini.

Di tempat yang sama, Klaus Meissner menyatakan puas dengan kemitraan dengan PT Gaya Motor sebagai anak perusahaan PT Astra International. Karena pabrik telah menerapkan proses, kontrol kualitas dan persyaratan keselamatan dengan standar tinggi.

Hal ini memberikan jaminan bahwa semua mobil BMW yang dirakit di Indonesia telah memenuhi syarat ketat. Sehingga proses produksinya mampu memenuhi harapan konsumen Indonesia.

BMW seri 3 yaitu BMW 320i Sport dijual dengan harga Rp 599 juta (off the road), BMW 320i Luxury Rp 649 juta (off the road). Sementara seri 328i Sport dan Luxury dibanderol dengan harga Rp 729 juta (off the road).

Read More ->>

Sst, Ini Dia Mobil yang Laris di Aceh

Sst, Ini Dia Mobil yang Laris di Aceh
Toyota
BANDA ACEH---Dealer resmi Toyota di Banda Aceh mengklaim penjualan mobil Toyota berbagai varian sepanjang 2012 di Provinsi Aceh naik 12 persen dibanding tahun sebelumnya.

Supervisor PT Dunia Barusa selaku dealer resmi Toyota di Banda Aceh Azhar di Banda Aceh, Jumat menyebutkan penjualan mobil Toyota berbagai varian Januari-Desember 2012 mencapai 2.864 unit atau naik 12 persen dari tahun sebelumnya hanya 2.556 unit.

Dijelaskannya meningkatnya penjualan mobil Toyota berbagai varian menyusul naiknya minat masyarakat di provinsi ujung paling barat Indonesia itu untuk menggunakan mobil dalam memudahkan aktivitas.
"Trend penjualan mobil Toyota hingga akhir tahun 2012 di Aceh terjadi peningkatan," katanya.

Azhar mengatakan dari berbagai varian yang di lepas ke pasar, varian avanza masih memegang kendali terhadap penjualan mobil Toyota pada tahun 2012.
"Dari total penjualan mobil merek Toyota 60 persen varian avanza, 20 persen innova dan selebihnya dari varian lainnya," katanya.

Ia mengatakan pencapaian penjualan tersebut tidak terlepas dari tingkat kepercayaan konsumen untuk menjadikan mobil produksi Toyota sebagai salah satu alat transportasi dalam beraktivitas.
Azhar mengatakan pihaknya terus berupaya memberikan berbagai pelayanan terbaik bagi konsumen Toyota yang ada di provinsi ujung paling barat Indonesia itu.

Pihaknya optimistis penjualan Toyota berbagai varian di provinsi berpenduduk sekitar lima juta jiwa pada 2013 akan meningkat dari pencapaian yang telah dibukukan pada tahun 2012.
Read More ->>

Toyota Rebut Mahkota Penjualan Tertinggi Dunia dari GM

Toyota Rebut Mahkota Penjualan Tertinggi Dunia dari GM
Toyota (ilustrasi)

DETROIT--Otomotif Jepang menunjukkan masih memiliki otot. Salah satu pemain kakap negeri Sakura, Toyota baru saja menggulingkan General Motors sebagai produsen mobil dengan penjualan tertinggi di dunia.

Perusahaan Jepang itu, seperti dilaporkan AFP, Senin (14/1) menyatakan menjual 9,7 juta mobil dan truk secara global tahun lalu, dan masih terus menghitung. Sementara GM menyatakan hanya berhasil melepas 9,29 unit mobil ke konsumen.

GM sempat mengambil tahta tersebut pada 2011 ketika pabrik-pabrik Toyota melambat akibat gempa dan tsunami di Jepang. Bencana itu membuat diler-diler Toyota hanya memiliki sedikit unit untuk dijual. Tapi setelah itu perusahaan berhasil memulihkan diri.

GM saat ini pun adu balap dengan pemain kuat lain Volkswagen. Produsen asal Jerman itu nyaris menyalip di posisi kedua pada penjualan tahun lalu. VW menyatakan perusahaan mencatat rekor penjualan sebesar 9,1 juta kendaraan
Read More ->>

Perkawinan BMW-Toyota Siap Lahirkan Mobil Sport

Perkawinan BMW-Toyota Siap Lahirkan Mobil Sport
BMW 640i Gran Coupe.
BMW dan Toyota telah menandatangani kesepakatan bersama untuk mengembangkan mobil sport terbaru. Perkawinan itu merupakan bagian dari nota kesepahaman antara BMW dan Toyota pada Juni 2012, termasuk pengembangan fuel cell, penelitian teknologi bahan material ringan, dan teknologi baterai lithium-udara.

Kedua perusahaan itu sepakat mengungkapkan platform konsep bersama untuk model sport menengah pada akhir 2013 seperti dikutip Auto Car pada Ahad (27/1).

Dua perusahaan itu belum mengungkapkan rencana untuk memproduksi model terbaru. Namun, Toyota berniat meluncurkan model Celica generasi terbaru sebagai kakak GT86.

Mobil sport itu akan menggunakan teknologi pengembangan bahan material ringan seperti bahan komposit. Teknologi itu juga akan digunakan BMW dan model Toyota lainnya.

Proyek pengembangan fuel cell termasuk salah satu program jangka panjang dengan target akhir pada 2020. Kedua perusahaan itu akan mengembangkan fuel cell, sistem hybrid, tangki hidrogen, motor listrik dan baterai. Toyota dan BMW juga sedang mengkaji infrastruktur hidrogen dan standar pengaturan industri.

Kedua perusahaan itu juga berencana mengembangkan teknologi baterai lithium udara yang memiliki kepadatan energi lebih besar dari baterai ion lithium yang ada sekarang. Manfaatnya, sel-sel fuel cell terbaru akan lebih kecil dan mampu menyimpan energi lebih banyak.

BMW dan Toyota juga memiliki sejumlah perjanjian lainnya seperti BMW memasok mesin diesel untuk Toyota di Eropa dan program jangka panjang lainnya yaitu pengembangan teknologi dan model ramah lingkungan.
Read More ->>

Belasan Mobil Mercy Ikut Nimbrung di Film Die Hard

Belasan Mobil Mercy Ikut Nimbrung di Film Die Hard
Bruce Willis mengendarai Unimog
JAKARTA -- Belasan mobil Mercedes-Benz dari berbabagi model dilaporkan bakal ikut nimbrung dalam film terbaru serial Die Hard "A Good Day to Die Hard". Meskipun beberapa orang tidak setuju semua mobil dalam film itu menggunakan merek Mercedes-Benz tetapi model C-Class, M-Class, G-Class dan Unimog memang cocok untuk adegan kebut-kebutan, berkelahi, ledakan dan tembak-tembakan.
Mercedes, selaku sponsor, menawarkan 14 model  untuk film tersebut tetapi kendaraan utama tentunya Unimog dengan Bruce Willis sebagai pengemudi. Untuk mobil elegan, Die Hard terbaru menampilkan G-Class 2013.

"Kami sangat senang mensponsori film terbaru Die Hard dengan sejumlah besar kendaraan kami. Dari C-Class hingga Zetros," kata Kepala Komunikasi Mercedes-Benz Cars Anders Sundt Jensen.

"Mobil Mercedes-Benz memang sangat cocok untuk film action dengan aksi spektakuler di jalanan Moskow," katanya seperti dikutip inautonews pada Ahad (27/1).

Film itu menampilkan Bruce Willis, Jai Courtney dan Sebastian Koch dan akan berada di awal bioskop di seluruh dunia pada 14 Februari.

Film itu menceritakan pertempuran untuk bertahan hidup dan menyelamatkan dunia serta model-model Mercedes memainkan peranan penting dalam film tersebut ini.
Read More ->>

Aston Martin Rapide S, Lebih Gahar dan Irit

Aston Martin Rapide S, Lebih Gahar dan Irit
Aston Martin Rapide S
JAKARTA -- Meski modelnya adalah sedan empat pintu kelas menengah, Aston Martin Rapide punya performa gahar.

Aston Martin Rapide S menggunakan mesin V-12 5.9 liter V12. Aston Martin meningkatkan tenaganya 80bhp tambahan sehingga menjadi 550bhp dan torsi puncak 620 lb ft.

Model itu memiliki akselerasi kecepatan 0-62 mph hanya dalam 4.9 detik, 0.3 detik lebih cepat dari Rapide yang ada di pasaran sekarang dan kecepatan tertingginya mencapai 190 mph.

Meskipun mesinnya sangat kuat, bahan bakarnya sangat irit hanya 19.9 mpg dari sebelumnya 0.9 mpg dan kadar emisi CO2 sebanyak 332g/km dari sebelumnya 335 g/km.

Desain eksterior tidak terlalu mengalami banyak perubahan kecuali grill depan dan spoiler belakang terbaru.

Untuk interior, ada jok berwarna piano hitam dan warna jok kulit  merah dan hitam Duotone sebagai pilihan. Kursi belakang bisa dilipat rata dengan kapasitas kabin belakang menjadi 900 liter.

Rapide S terbaru akan dijual bulan depan dengan harga yang tidak terlalu jauh dengan model saat ini £ 150.000 ditambah peningkatan kinerja.
Read More ->>

Honda Verza 150, Motor Terbaru AHM seharga Rp 16 jutaan

Honda Verza 150, Motor Terbaru AHM seharga Rp 16 jutaan
Honda Verza 150
JAKARTA –- PT Astra Honda Motor (AHM) kembali memperkenalkan motor sport terbarunya, Honda Verza 150. Model ini melengkapi line-up motor sport yang sudah ada sebelumnya.

Ini merupakan produk ketujuh dari rangkaian motor sport Honda. Mengusung konsep “modern stylish and masculine”, Honda Verza 150 mendefinisikan sebagai model advanced light. Terlihat dari bentuk tangki bahan bakar yang gagah dengangaris-garis striping menyatudengan shroud sporty.
“HondaVerza 150 dikembangkan untuk pasar Indonesia melalui studi mendalamterhadap kebutuhan dan penggunaan yang aktual dalam kehidupansehari-hari konsumen,” kata President Director AHM, Yusuke Hori di Jakarta, Rabu (16/1).

Dibekali dengan mesin 150cc, Silinder tunggal dengan sistem sulpaibahan bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection), Honda Verza150 dipercaya bisa menghasilkan bahan bakar yang terhemat dikelasnya. Yaitu 48 km per liter (metode ECE R40).

Honda Verza 150 ini juga mampu menghasilkan kecepatan maksimum 110 km per jam dengan akselerasi 11,5 detik untuk jarak 0-200 meter.

Soal fitur keselamatan dan keamanan, Honda Verza 150 dilengkapidengan cukup banyak fitur. Seperti pengaman kunci kontak bermagnet(magnetic key shutter) untuk mengantispasi resiko pencurian, sensor rebah (bank angle sensor) yang melindungi pengendarasaat terjatuh, dan pengaman rantao (sprocket chain stopper) yang menjaga agar roda tidak terkunci pada saat rantai terlepas dari gear.

Untuk fitur sensor rebah, mesin akan mati secara otomatisketika sepeda motor berada pada sudut kemiringan lebih dari 60derajat.HM memasarkan Honda Verza 150 dengan harga Rp 16.050.000,- untuktipe spoke wheel dan Rp 16.900.000,- untuk tipe cast wheel (OTR DKI Jakarta).
Model ini hadir dengan empat pilihan warna untuk masing-masing tipe. Yaitu, Sporty Red, Masculine Black, Tough Silverdan Marine Blue.

AHM menargetkan penjualannya dapat mencapai 12.500 unit per bulan.AHMyakin Honda Verza 150 bisa menjadi pilihan terbaik untuk entry-levelmotor sport. Karena memiliki performa mesin tangguh, hemat bahanbakar dan ramah lingkungan serta harga yang terjangkau.
Read More ->>

Banjir Ganggu Produksi dan Distribusi Yamaha

Banjir Ganggu Produksi dan Distribusi Yamaha
Yamaha New Xeon
JAKARTA--Banjir yang melanda Jakarta pekan kemarin membuat Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) batal memproduksi 20 ribu unit sepeda motor.

"Pabrik kami tidak banjir tapi jalan-jalan di depannya yang banjir. Hal itu menyulitkan pasokan suku cadang sehingga produksi 20 ribu unit tertunda," kata Wakil Presiden Eksekutif Pemasaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti disela peluncuran logo baru YIMM di Jakarta pada Jumat (25/1).

Dyon mengatakan banjir juga menyulitkan Yamaha Indonesia mengirimkan pasokan sepeda motor ke diler-diler.

Namun, saat ini proses produksi sepada motor di pabrik Yamaha sudah berangsur normal. Yamaha juga melakukan berbagai kegiatan sosial peduli banjir seperti pemberlakukan servis gratis di beberapa titik dan kerja bakti membersihkan sampah di bantaran sungai ciliwung.

"Sekarang produksi dan suplai motor sudah kembali normal," katanya.
Read More ->>

Penjualan Turun Yamaha Konsisten Sponsori MotoGP

Penjualan Turun Yamaha Konsisten Sponsori MotoGP
Juara di Seri Perdana. Pebalab Yamaha Factory Racing, Jorge Lorenzo keluar sebagai yang tercepat dalam seri pertama MotoGP musim 2012.

JAKARTA--PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) terus konsisten mensponsori Yamaha Factory Racing dalam ajang kejuaraan MotoGP 2013 walaupun penjualan sepeda motornya di Indonesia turun.

Salah satu hasil kerja sama itu memungkinkan Yamaha Indonesia memampang logo "Semakin Di Depan" pada dua motor balap Yamaha YZR-M1 2013 milik juara dunia MotoGP Jorge Lorenzo dan legenda MotoGP Valentino Rossi.

"Kami terus konsisten mensponsori tim balap Yamaha di ajang MotoGP," kata Wakil Presiden Eksekutif Pemasaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti disela peluncuran logo baru YIMM di Jakarta pada Jumat (25/1).

Hal itu berbanding terbalik dengan keputusan Astra Honda Motor (AHM) yang tidak akan mensponsori tim balap Repsol Honda dalam ajang kejuaraan MotoGP 2013.

Keputusan itu membuat logo AHM "Satu Hati" dan "One Heart" akan hilang dari dua motor balap Honda RC213V 2013 milik pembalap Dani Pedrosa dan Marc Marquez.

General Manager Marketing & Analysis Division AHM Agustinus Indra Putra mengatakan AHM untuk sementara tidak mensponsori tim Repsol Honda di MotoGP 2013.

"Betul, sementara tidak (jadi) sponsor, kami akan lebih memokuskan anggaran untuk pembinaan pebalap-pebalap muda baik di dalam negeri maupun di kancah internasional," katanya.

Dyon mengatakan Yamaha Indonesia tidak mempermasalahkan biaya sponsor MotoGP yang besar karena banyak pelanggan Yamaha di Indonesia yang menikmati ajang kejuaraan MotoGP dan Yamaha Indonesia akan terus memiliki kekuatan "branding" yang kuat.
Read More ->>

Empat Tahap Pemeriksaan, Pecandu atau Pengedar Narkoba

JAKARTA--Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas), Badan Narkotika Nasional (BNN), Drs. Sumirat Dwiyanto mengatakan, ada empat tahap pemeriksaan bagi seseorang tergolong pecandu atau sebagi pengedar narkoba.
Hal tesebut ia ungkapkan saat jumpa pers terkait kasus narkoba yang melibatkan politisi, beberapa artis, dan sejumlah tersangka dari berbagai profesi lainnya di kantor BNN, Minggu (27/1) malam.
"Sejauh mana keterlibatan seseorang tersebut dalam kasus ini, maka harus melewati empat tahap yang sudah ditentukan." Ungkap Sumirat, sambil menunjukkan barang bukti pada wartawan.
Berikut pernyataan Kabag Humas BNN, Drs. Sumirat Dwiyanto terkait terjaringnya 17 orang yang diduga pesta narkoba di kediaman artis, Raffi Ahmad.
Read More ->>

Ini Empat Artis yang Dikabarkan Ditangkap BNN

Ini Empat Artis yang Dikabarkan Ditangkap BNN
Raffi Ahmad
  JAKARTA -- Empat artis yang dicokok Badan Narkotika Nasional (BNN) di kediaman artis dan presenter Raffi Ahmad di Lebak Bulus, Jakarta, Ahad (27/1) itu berinisial RA (Raffi Ahmad), ZS (Zaskia Sungkar) dan suaminya IR (Irwansyah) serta mantan artis yang kini aktif sebagai politikus WH (Wanda Hamidah)

''Kami menangkap sejumlah artis, diantaranya berinisial RA dan WH,'' kata Irjen Pol, Benny Mamoto, Deputi Pemberantasan Narkoba BNN, saat jumpa pers di Kantor BNN, Jakarta, Ahad (27/1).

Menurut Benny, ada 17 orang yang ditangkap, empat diantaranya wanita. ''Mereka sedang berpesta narkoba, jenis ganja dan amphetamine. Saat ini mereka sedang menjalani tes urine,'' terangnya.

Info yang didapat Republika, empat artis yang tertangkap dan sudah diketahui inisial-inisialnya yakni artis dan presenter Raffi Ahmad, artis Zaskia Sungkar dan suaminya Irwansyah serta mantan artis dan politikus Wanda Hamidah.

''Kami akan umumkan secara resmi siapa-siapa saja yang ditangkap seusai kepastian dari hasil tes urine,'' ujar Benny.
Read More ->>

Home > Senggang > Blitz Inilah Alasan Zaskia dan Irwansyah ke Rumah Raffi Ahmad

Inilah Alasan Zaskia dan Irwansyah ke Rumah Raffi Ahmad
Irwansyah dan Zaskia Sungkar.

  JAKARTA -- Meskipun Zaskia Sungkar dan Irwansyah saat ini masih menjalani pemeriksaan di kantor Badan Narkotika Nasional (BNN), namun ibu Zaskia, Fenny Beauty, yakin anaknya tidak terlibat.

Dia mengatakan akan menunggu kedua anaknya tersebut pulang malam ini. "Saya yakin  malam ini mereka akan pulang," ujar Fenny saat dihubungi, Ahad (27/1).

Keyakinan Fenny itu dikarenakan Zaskia dan Irwansyah dinilainya tidak bersalah. Pasangan suami-istri tersebut, menurut dia, datang ke rumah Raffi bukan untuk berpesta narkoba.

Fenny mengatakan, anak-anaknya tiba di lokasi pagi hari sekitar pukul 05.30 WIB. Saat itu, sudah banyak polisi dan sedang melakukan penggerebekan.

Sebetulnya, kata Fenny, Irwansyah mampir ke rumah Raffi untuk meminta tandatangan Raffi yang dibutuhkannya untuk serah terima kontrak sebuah produksi sinetron yang ditangani Raffi.

Sinetron Sehari Bersama Nizam sedang digarap Raffi sebanyak 100 episode. Namun dalam waktu dekat, Raffi berencana berangkat umrah. Karena itu, penggarapan sinetron tersebut dilimpahkan penggarapannya ke PH milik Irwansyah.

Fenny mengatakan, dia pun sempat bertanya kepada anaknya, kenapa harus pagi-pagi ke rumah Raffi. ‘’Saya tanya kenapa pagi-pagi, kenapa bukan besok saja. Mereka bilang, kejar tandatangan Raffi karena Raffi akan berangkat umrah,’’ ujar Fenny.

Fenny mengatakan, anak dan menantunya sama sekali tidak berada di rumah Raffi sejak malam hari. Mereka baru tiba di lokasi pada pagi harinya. ‘’Mereka berempat. Ada pegawai Irwansyah yang ikut, karena memang tujuannya urusan pekerjaan. Mereka mengejar tandatangan Raffi,’’ kata  Fenny.
Read More ->>

Jika Positif, Wanda Hamidah Terancam Dipecat

Jika Positif, Wanda Hamidah Terancam Dipecat
Wanda Hamidah

 JAKARTA -- Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Bima Aria, mengaku terkejut dengan berita yang menyebut keterlibatan kader partainya dalam penggunaan narkoba.
Bima juga datang ke Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama rekan separtainya Teguh Juwarno. Mereka mencoba mengkonfirmasi kabar yang beredar seputar penangkapan anggota DPRD DKI Jakarta dari PAN, Wanda Hamidah.
"Kami mengenal Wanda sebagai kader yang berdedikasi baik. Berita ini jelas-jelas mengejutkan. Sehingga perlu diklarifikasi kejelasannya," kata Bima, Ahad (27/1) malam.
Namun, ia memastikan kalau PAN tidak akan mentoleransi segala hal yang bertentangan dengan partai atau hukum yang berlaku. Sehingga jika terbukti positif menggunakan narkoba Wanda bisa saja dipecat dari PAN.
Wanda ikut dijaring bersama 16 orang lainnya dalam penggerebekan yang dilakukan BNN di rumah Raffi Ahmad di bilangan Lebak Bulus pada Minggu subuh. Ikut terjaring artis Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Berdasarkan hasil tes urine yang dilakukan BNN terhadap 17 orang tersebut, hanya lima orang yang dinyatakan positif menggunakan narkoba. Lima orang yang berinisial "MF", "J", "W", "K" dan "M" itu masing-masing terbukti menggunakan ganja atau ekstasi.
BNN menyatakan penyidik memiliki waktu 3x24 jam untuk melakukan penyidikan guna memastikan bagaimana keterlibatan masing-masing orang yang terjaring di rumah Raffi tersebut.
Read More ->>

Anak Sekarang Banyak yang tak Bisa Baca Alquran, Ini Buktinya

Anak Sekarang Banyak yang tak Bisa Baca Alquran, Ini Buktinya
Anak-anak mengaji Alquran (ilustrasi).

, MAMUJU---Banyak siswa di Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat tidak bisa membaca Al-quran, sehingga harus dicarikan solusi pemerintah.
"Ini menjadi keprihatinan kita semua dengan banyaknya siswa yang tidak bisa membaca Al-quran di Mamuju," kata anggota DPRD Mamuju, Hajrul Malik.

Ia mengatakan, berdasarkan data kementerian agama Mamuju dari sekitar 14.000 siswa di Mamuju pada tingkat SD, SMP dan SLTA yang diuji bacaan Alqurannya, hanya sekitar 400 orang siswa yang dinyatakan lulus atau bisa Baca Alquran.

Menurut dia, kondisi itu sangat memprihatinkan sehingga pemerintah di Mamuju harus meningkatkan jumlah taman pengajian Al-quran guna memberikan pelajaran tata cara baca Al-quran bagi peserta didik.
"Ini tak bisa dibiarkan harus ada solusi ini menjadi sebuah kemunduran bagi rasa keagamaan kita, sehingga pemerintah harus melakukan secepatnya program peningkatan jumlah taman pengajian alquran sebagai solusi," katanya.

Ia berharap pemerintah tidak berdiam diri dengan kondisi itu sehingga selain wadah yang disiapkan seperti taman pengajian Al-quran tenaga pendidik membaca Alquran juga harus disiapkan agar tidak ada lagi masyarakat kita yang buta dalam membaca Alquran.

Hajrul juga mengatakan, DPRD Mamuju akan segera membahas rancangan peraturan daerah (Ranperda) tentang baca tulis alquran sebagai regulasi atau aturan dalam rangka menekan jumlah masyarakat yang tidak mau mengaji.
"Tahun ini ranperda tentang baca tulis Alquran tersebut akan kita susun dan diharapkan dapat disahkan menjadi perda tahun ini pula, sehingga dukungan pemerintah sangat dibutuhkan pula dalam penyusunannya," katanya.
Read More ->>

Klub Malam Terbakar, 180 Orang Tewas

Klub Malam Terbakar, 180 Orang Tewas
Kebakaran

, Pejabat di Brazil mengatakan sedikitnya 180 orang tewas dan 200 lebih cedera setelah api melahap klub malam yang penuh sesak di kota Santa Maria.

Pihak berwenang mengatakan kebakaran terjadi Ahad pagi (27/1) di klub Kiss dan walaupun penyebab kebakaran belum diketahui, band di sana menggunakan kembang api sebagai bagian dari pertunjukan mereka.

Katanya banyak korban meninggal karena sesak napas atau terinjak-injak saat pengunjung klub yang panik berusaha keluar dari gedung itu. Jumlah korban tewas bisa meningkat karena para pejabat darurat sedang menghitung mayat.

Presiden Brazil Dilma Rousseff mempersingkat kunjungan ke Chili Minggu pagi untuk pulang setelah kebakaran itu. Gubernur Rio Grande do Sul, Tarso Genro, dikutip dalam pesan Twitter yang mengatakan "semua tindakan yang mungkin" sedang ditempuh dan bahwa ia sedang dalam perjalanan ke tempat kejadian.

Santa Maria adalah kota universitas besar dengan populasi sekitar 250.000. Kota itu terletak di ujung selatan Brasil dekat perbatasan dengan Argentina dan Uruguay.

Kebakaran itu tampaknya menjadi salah satu yang paling banyak menelan korban jiwa di sebuah klub malam sejak kebakaran tahun 2004 yang menewaskan 194 orang di klub malam Republica Cromagnon yang penuh sesak di Buenos Aires, Argentina.
Read More ->>

Urusan Wanda ke Rumah Raffi, Paman Wanda: Raffi Sedang Pedekate

JAKARTA--Politisi Wanda Hamidah, yang terjaring saat penggerebekan Badan Narkotika Nasional (BNN) di rumah artis Raffi Ahmad di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Minggu (27/1), membuat keluarga Wanda angkat bicara.

Dedi Ekadibrata, paman Wanda menegaskan bahwa, "Ia (Wanda) sangat membenci narkoba, adiknya meninggal karena narkoba, jadi tidak mungkin dia terlibat," saat ditemui ROL di kantor BNN, Minggu (27/1) malam.

Dedi mengungkapkan agar BNN segera mempercepat proses pemeriksaan, dan Wanda bisa segera kembali bersama keluarga.

Saat ditanya ROL, keperluan anggota DPRD DKI Jakarta tersebut di rumah pembawa acara musik, salah satu stasiun televisi swasta itu untuk apa, Dedi menyampaikan bahwa Raffi sedang melakukan Pedekate (Pendekatan).

Berikut pernyataan paman Wanda Hamidah, Dedi Ekadibrata, mewakili keluarga terkait kasus yang terjadi.
Read More ->>

Jokowi Datang ke Pasar Ikan, Untuk Apa?

Jokowi Datang ke Pasar Ikan, Untuk Apa?
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengunjungi lokasi banjir/ilustrasi

JAKARTA---Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi membagikan bantuan kepada warga yang menjadi korban banjir di Pasar Ikan, RT 11, RW 04, Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Jokowi tiba di lokasi tersebut pada Ahad pukul 11.30 WIB dan langsung disambut oleh warga sekitar yang ingin bersalaman. Banjir dengan ketinggian yang bervariasi sudah menggenangi wilayah tersebut sejak Kamis (17/1) lalu dan baru surut pada Rabu (23/1).

Ketinggian air yang merendam rumah warga selama berhari-hari di kawasan tersebut berbeda-beda, yakni mulai dari 40 sentimeter hingga satu meter.
Akan tetapi, bukan hanya banjir yang melanda pemukiman warga, karena setelah banjir surut, wilayah tersebut juga dilanda banjir rob akibat air pasang pada Kamis (24/1).

Di lokasi tersebut, Jokowi membagikan bantuan berupa beras, mie instan, sembako, selimut, uang tunai, buku tulis dan seragam sekolah kepada para korban banjir di wilayah itu.
Hingga berita ini diturunkan, Jokowi masih membagi-bagikan bantuan kepada warga secara langsung satu per satu.
Redaktur: Endah Hapsari
Read More ->>

Mantan Suami Wanda Hamidah Mengaku Kaget : Wanda ditangkap BNN

Mantan Suami Wanda Hamidah Mengaku Kaget
Wanda Hamidah

JAKARTA -- Tim penyidik dari Badan Narkotika Nasional (BNN), Ahad (27/1) subuh, menangkap 17 orang di rumah artis Raffi Ahmad, di daerah Lebak Bulus, Jakarta Selatan, saat diduga sedang melakukan 'pesta' narkotika. Dari ke 17 yang diamankan, salah satunya terdapat politisi dari partai PAN Wanda Hamidah.

Cyril Raoul Hakim, mantan suami Wanda, menyatakan, kaget ketika mendengar kabar penangkapan ibu dari anak-anaknya itu.
''Sangat kaget. Saya mohon doanya,'' ujar Cyril atau yang lebih sering disapa Chiko Hakim saat mendatangi Kantor BNN, di Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur  Ahad (27/1) malam.

Ia menjelaskan, mantan istrinya tersebut tidak memiliki keterlibatan dengan kehidupan yang negatif. Sebagai seseorang yang pernah mengenal dan menjalin ikatan pernikahan dengan Wanda, kata Chiko, Wanda bukan lah orang yang dekat-dekat dengan tipe kehidupan demikian.

Selama ia menikah dengan Wanda, keseharian politisi wanita dari Partai Amanat Nasional itu pun, baik-baik saja. Chiko tak pernah merasa ada perubahan pada Wanda. ''Dan saya yakin, tidak akan ada berita-berita yang negatif lagi,'' kata dia.

Sementara, kedatangan Chiko ke Kantor BNN ialah untuk mengunjungi Wanda. ''Dapat kabar, sama saja sama yang lain. Informasinya sama. Saya di sini untuk melihat keadaan ibunya anak-anak,'' jelasnya yang mengatakan belum bertemu Wanda.

Chiko mengungkapkan, anak-anaknya belum mengetahui berita ibunya ditangkap. Kata Chiko, nanti dirinya akan menjelaskan sendiri secara langsung pada anak-anak mereka, dengan caranya. Oleh sebab itu, ia berharap agar pemberitaan di media tidak terlalu besar-besaran.
Read More ->>

RAFFI AHMAD DITANGKAP BNN

Raffi Ahmad dan 16 Temannya Diciduk BNN
Raffi Achmad

JAKARTA -- Presenter Raffi Ahmad ditangkap Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama 16 artis, Ahad (27/1). Petugas BNN hingga kini masih memeriksa Raffi Cs.

Hingga Ahad siang Gedung Badan Narkotika Nasional (BNN) di Cawang, Jakarta Timur, masih dipenuhi petugas. Mereka hilir mudik di lantai satu dan dua menyusul pemeriksaan terhadap sejumlah Raffi Cs yang diduga kuat menggelar pesta narkoba  di rumahnya di Jakarta Selatan.

Raffi Cs digerebek petugas BNN, Ahad (27/1) pukul pukul 05.00 WIB. Hingga pukul 13.53 WIB, petugas masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap sejumlah artis yang dikabarkan mencapai 16 orang tersebut.

Mereka diperiksa di ruang penindakan lantai dua gedung BNN. Tak seorang pun wartawan diperbolehkan melakukan peliputan di ruang pemeriksaan lantai dua tersebut.

Salah seorang petugas BNN yang dikerubuti wartawan di lantai satu enggan memberikan komentar terhadap pemeriksaan yang dijalani Raffi Cs.

"Nanti akan ada jumpa pers,” ujar petugas dimaksud.

Informasi yang diperoleh, dalam waktu dekat rekan-rekan Raffi akan menjenguk ke Kantor BNN. Karena pemeriksaan itu pula, Raffi terpaksa absen sebagai pemandu acara musik di salah satu televisi nasional.
Read More ->>

Sabtu, 19 Januari 2013

Jadwal UN 2013 Segera Dirilis

Meski belum secara resmi dirilis, jadwal Ujian Nasional (UN) 2013 sudah ditentukan. Kepala Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), Aman Wirartakusumah, mengatakan bahwa sesuai dengan jadwal yang telah disusun, UN 2013 akan dilangsungkan sekitar bulan April.

Namun jadwal penyelenggaraan di setiap jenjang pendidikan baru akan dirilis secara resmi segera setelah Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mohammad Nuh, menandatangani peraturan menteri (Permen).

"Iya sekitar April nanti pelaksanaan UN. Untuk detilnya nanti tunggu dulu Permen ditandatangani," kata Aman kepada Kompas.com, Rabu (26/12/2012).

Meski belum dirilis resmi ke publik, Aman tak menampik bahwa jadwal UN 2013 sudah beredar di kalangan dinas pendidikan di daerah. Menurutnya, sekolah perlu mempersiapkan diri lebih matang.

Apalagi, lanjutnya, UN tahun ini tidak hanya dijadikan sebagai alat penentu kelulusan tetapi juga dijadikan salah satu syarat untuk masuk perguruan tinggi negeri.

Kemarin, seperti dilansir oleh Surya, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur Harun mengatakan, UN untuk jenjang sekolah menengah atas (SMA) akan digelar pada tanggal 15-18 April 2013. Dia mengharapkan seluruh siswa di Jatim mempersiapkan diri dengan baik. Angka kecurangan akan ditekan dengan penggunaan 20 paket soal untuk 20 siswa dalam satu ruang ujian.

September lalu, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kemendikbud, Khairil Anwar Notodiputro, mengatakan, UN mendatang akan menggunakan 20 paket soal setelah sebelumnya hanya 5 paket soal saja. Penambahan penggunaan paket soal ini bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan kredibilitas hasil UN.

Dengan bertambah banyaknya jenis soal dalam UN, pemerintah berharap potensi tindak kecurangan akan semakin sempit. Pasalnya, setiap siswa akan mengerjakan soal yang berbeda karena umumnya setiap ruang ujian hanya diisi oleh 20 peserta ujian.
Read More ->>

Label

Diberdayakan oleh Blogger.